PPK 3.2 Rozatul Farid: Jembatan Cibening Telah Fungsional

Space Iklan

PPK 3.2 Provinsi Jawa Barat, Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III Provinsi Jawa Barat telah selesai melaksanakan pekerjaan Pengantian Jembatan Cibening. (Foto: Ist)

Pangandaran, Infoinfrastruktur.com – Untuk meningkatkan konektivitas Jalan Cipatujah – Kalapagenep – Pangandaran, Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III Provinsi Jawa Barat melalui  PPK 3.2 Provinsi Jawa Barat telah selesai melaksanakan pekerjaan Pengantian Jembatan Cibening yang ada di Kabupaten Pangandaran.

Penggantian Jembatan Cibening ini merupakan salah satu pekerjaan yang dilaksanakan dalam Paket Penggantian Jembatan Cilangla CS yang merupakan proyek multiyears.

PPK 3.2 Provinsi Jawa Barat Rozatul Farid menjelaskan, pekerjaan Penggantian Jembatan Cibening telah selesai dilaksanakan. “Saat ini Jembatan Cibening telah fungsional,” kata Farid kepada Infoinfrastruktur.com, Selasa (6/8/2024).

PPK 3.2 Provinsi Jawa Barat, Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III Provinsi Jawa Barat telah selesai melaksanakan pekerjaan Pengantian Jembatan Cibening. (Foto: Infoinfrastruktur.com)

Farid menambahkan, konektivitas Jalan Cipatujah – Kalapagenep – Pangandaran diharapakan dapat meningkat dan bertambah lancar dengan adanya Jembatan Cibening yang baru dibangun. Jembatan Cibening ini memiliki panjang 71,5 meter dan lebar 11 meter.   

Dijelaskan Farid, secara teknis Jembatan Cibening dibangun dengan pondasi bore pile, jenis pondasi tiang bor beton dengan diameter 800 mm, dan tipe gelagar menggunakan PCI-Girder.

Dalam Penggantian Jembatan Cibening ini, tambah Farid, pihaknya juga telah melaksanakan pembebasan lahan. “Pembebasan lahan untuk penambahan badan jalan dan oprit,” jelas PPK 3.2 ini.

Selain  Penggantian Jembatan Cibening, masih ada empat lagi pekerjaan penggantian jembatan yang dilaksanakan dalam Paket Penggantian Jembatan Cilangla CS, yaitu: Penggantian Jembatan Cimedang (Kabupaten Tasikmalaya), Penggantian Jembatan Cilangla (Kabupaten Tasikmalaya), Penggantian Jembatan Cibera/Cikawung (Kabupaten Garut), dan Penggantian Jembatan Ciawi II (Kabupaten Garut).     

Paket Pekerjaan Penggantian Jembatan Cilangla CS ini dilaksanakan oleh penyedia jasa PT. Tarawesi Arta Megah.

Sementara berdasarkan pantuan Tim Redkasi Infoinfrastruktur di lokasi pekerjaan Penggantian Jembatan Cibening pada tanggal 07 Juni 2024,  kendaraan bermotor telah melintasi Jembatan Cibening yang baru selesai dibangun. Sedangkan Jembatan Cibening yang lama tidak dilintasi lagi.  (Gin)

Loading

Space Iklan

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*