
PPK 2.5 Jawa Barat melaksanakan pengaspalan di ruas Jalan Rancabali – Cidaun, Selasa (14/5/2024). (Foto: Infoinfrastruktur.com)
Cianjur, Infoinfrastruktur.com – Satuan Kerja (Satker) Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah II Jawa Barat melalui Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.5 Jawa Barat melaksanakan pekerjaan aspal di ruas Jalan Rancabali – Cidaun, Selasa (14/5/2024).
PPK 2.5 Jawa Barat Ilham Khalifa menjelaskan kepada Infoinfrastruktur.com, pekerjaan aspal ini dilakukan sepanjang 20 kilometer di STA 38 – 58.
Dijelaskan Ilham, pengaspalan ini merupakan bagian dari Pekerjaan Pelebaran dan Perbaikan Geometrik Jalan Soreang – Rancabali – Cidaun.
Pekerjaan ini dilaksanakan oleh PT Hutama Karya dengan kontrak paket tahun jamak.
“Betul, lagi ngaspal, pelebaran dan perbaikan geometrik. Biar bagus jalannya,” kata Ilham kepada Infoinrastruktur.com, Selasa (14/5/2024).
Ilham menambahkan, pelebaran jalan ini variatif dan maksimal 7 meter. “Variatif, kalau sampai Gapura Batas Bandung kita maksimalkan lebar menjadi 7 meter,” katanya.
Dalam proses pengaspalan jalan ini sempat terjadi kemacetan kendaraan bermotor di jalan sekitar Rest Area Naringgul, perbatasan Kabupaten Bandung dan Cianjur.
Berdasarkan pantauan Infoinfrastruktur.com di lokasi kemacetan jalan ini, Selasa (14/5/2024), mulai jam 09.30 WIB kendaraan sudah berhenti di badan jalan dikarenakan jalan ditutup. Akibatnya kemacetan kendaraan terjadi sampai ratusan meter. Kendaraan baru bisa berjalan lagi pada jam 11.30 WIB.
Ilham membenarkan, pihaknya melakukan buka tutup jalan selama 2 jam pada saat pengaspalan dilaksanakan. (Gins)
Be the first to comment