Pangandaran, Infoinfrastruktur.com – Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional DKI Jakarta – Jawa Barat melalui Satuan Kerja (Satker) Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Wilayah III Jawa Barat melaksanakan pelebaran Jalan Nasional Ruas Banjar – Pangandaran menjadi 7 meter.
Pelebaran jalan yang dilakukan dengan perkerasan aspal ini bertujuan untuk meningkatakan kemantapan dan kenyamanan jalan bagi masyarakat pengguna jalan.
“Semula jalan eksisting 6 m, dilebarkan menjadi 7 m sebagai standar jalan nasional. Lokasi yang belum lebar, tahun depan akan dikerjakan menjadi 7 m,” kata PPK 3.3 Jawa Barat Mochamad Aziz ST MT kepada Infoinfrastruktur.com, Senin (27/03/2023).
Selain pelebaran jalan, ungkap Aziz, PPK 3.3 Jawa Barat juga melakukan perkerasan beton bahu jalan Ruas Banjar – Pangandaran dengan lebar 1 sampai 1,5 meter.
Dijelaskan Azis, pelebaran jalan Ruas Banjar – Pangandaran merupakan bagian dari Preservasi Jalan Ciamis – Banjar – Pangandaran – Bts.Jateng (SBSN).
Azis mengungkapkan, dengan adanya pelebaran jalan Ruas Banjar – Pangandaran sebagai standar jalan nasional dapat meningkatkan kelancaran transportasi ke Pangandaran yang merupakan salah satu destinasi unggulan di Jawa Barat.
“Demikian juga perkerasan beton bahu jalan Ruas Banjar – Pangandaran dengan lebar 1 sampai 1,5 meter yang telah dikerjakan diharapkan meningkatkan kenyamanan pengguna jalan,” papar Azis.
Azis juga mengharapkan dengan adanya pekerjaan Preservasi Jalan Ciamis – Banjar – Pangandaran – Bts.Jateng (SBSN) dapat meningkatkan kemantapan jalan guna mendukung kelancaran arus mudik Lebaran pada bulan April 2023 mendatang.
Sementara berdasarkan Tim Redaksi Infoinfrastruktur di Ruas Banjar – Pangandaran, Selasa (21/03/2023), selain pekerjaan perkerasan beton bahu jalan dan pelebaran jalan dengan perkerasan aspal, ada juga perbaikan saluran ari/drainase dengan pemasangan U-ditch.
Sejumlah alat berat dan pekerja tampak melakukan pengerukan saluran air dan pemasangan U-ditch di Ruas Banjar – Pangandaran.
Pekerjaan Preservasi Jalan Ciamis – Banjar – Pangandaran – Bts.Jateng (SBSN) ini dilaksanakan oleh penyedia jasa PT. Modern Widya Tehnical. (Gin)
dibaca oleh 5,535 orang
Be the first to comment